Site icon Widi Utami

10 Tips Melamar Pekerjaan agar Mudah Diterima Kerja

Tips melamar pekerjaan

Tips melamar pekerjaan

Tingginya angka lulusan baik Universitas, Diploma, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) ataupun Sekolah Menengah Atas (SMA), membuat semua orang berlomba-lomba untuk mendapatkan pekerjaan yang diinginkan. Banyak pertimbangan yang digunakan oleh perusahaan untuk merekrut karyawan. Ijazah bukan satu-satunya pertimbangan, sudah banyak perusahaan yang lebih mengutamakan skill dan attitude dibanding ijazah. Jadi, meskipun melamar pekerjaan tanpa ijazah sarjana, tidak menutup kemungkinan kamu akan langsung diterima loh. Coba simak beberapa tips berikut agar kamu memiliki peluang lebih besar untuk diterima kerja.

Contents

Gali informasi tentang pekerjaan yang akan dilamar

Jangan langsung sebar lamaran begitu ada beragam informasi lowongan yang kamu terima. Sebelum melamar pekerjaan, pastikan kamu sudah mengetahui informasi terkait perusahaan atau pekerjaan yang ingin kamu lamar. Hal ini dilakukan, agar kamu mendapatkan pandangan untuk pekerjaanmu ke depan, sehingga kamu bisa memberikan loyalitasmu terhadap pekerjaan yang kamu inginkan.

Sesuaikan dengan skill yang kamu punya

Banyak yang beranggapan bahwa jurusan yang kita ambil sewaktu duduk dibangku sekolah merupakan profesi yang nantinya menjadi pekerjaan kita. Contohnya kamu kuliah jurusan Akuntansi, maka nantinya kamu akan menjadi akuntan. Namun hal tersebut tidak menjadi patokan, tetapi ketika mempunyai skill yang unggul dalam suatu bidang, itu akan menambah point kamu untuk diterima.

Tingkatkan pengalaman kerjamu

Dengan memiliki pengalaman yang banyak dibidang pekerjaanmu, bisa menjadi senjata ampuh agar kamu diterima. Jangan lewatkan kesempatkan yang ada di depanmu dalam membantu meningkatkan pengalaman. Misalkan kamu jurusan Akuntansi, kemudian kamu pernah magang di Kantor Pajak Pratama (KPP), nah hal tersebut juga dapat menambah poin diterima.

Kemampuan bahasa asing menjadi point plus

Di era sekarang ini kemampuan dalam menggunakan bahasa asing banyak dicari perusahaan, seperti kemampuan bahasa Inggris. Pasalnya beberapa perusahaan telah berinovasi menggunakan teknologi yang membantu meringankan pekerjaannya, sehingga kemampuan bahasa Inggris tersebut membantu dalam mengoperasikan teknologi yang digunakan. Bahasa asing juga membantu perusahaan ketika mendapat klien dari luar negeri, sehingga tidak perlu menyewa translator dari luar yang akan mengeluarkan biaya tambahan.

Kemampuan public speaking turut menambah peluang

Kemampuan berbicara di depan umum yang bagus dapat menambah point keterima di suatu perusahaan. Dengan public speaking dapat memambah percaya diri, memperlihatkan bahwa memiliki banyak pengetahuan, serta dapat menyampaikan ide-ide dengan lancar, dengan tampil seperti itu kamu dapat mengambil hatinya HRD agar bisa diterima di perusahaan loh.

Surat lamaran pekerjaan tidak bertele-tele

Buatlah surat lamaran kerja yang tidak asal-asalan, sampaikan kemampuan dan kualifikasi yang kamu miliki dengan singkat dan jelas, tidak usah banyak-banyak seperti curhat, namun cukup perhatikan poin-poin penting tentang dirimu. Sampaikan juga alasan mengapa perusahaan harus menerimamu, serta tunjukkan loyalitas ketika kamu sudah berhasil diterima perusahaan tersebut.

CV yang singkat dan spesifik

Hindari typo dalam penulisan Curiculum vitae (CV). Jika diibaratkan CV merupakan wajah kamu pertama kali yang akan dilihat. Tuliskan poin-poin penting seperti identitas diri, pendidikan formal-informal, cantumkan pengalamamu, kemampuan bahasa asing, informasi social media, serta kemampuan soft skill yang kamu punya. Dalam mendesain CV gunakan format yang sederhana dan modern, sehingga memudahkan interview dalam membaca.

Kamu bisa menggunakan cv menarik di https://cvmenarik.com/ untuk membuat cv dengan tampilan profesional dan isi yang menarik dan berkualitas tanpa langkah yang sulit. Cv dengan tampilan profesional akan memberi kesan jika kamu tidak main-main dalam melamar pekerjaan.

Pelajari contoh pertanyaan-pertanyaan interview kerja

Cobalah mencari contoh pertanyaan-pertanyaan yang biasa diajukan saat interview kerja, atau tanya dengan senior kamu. Salah satunya yang berhubungan dengan posisi yang kamu lamar. Setelah itu cobalah berlatih, agar kamu siap saat interview nanti.

Jujur saat menjawab pertanyaan interview

Sebaiknya jawablah pertanyaan-pertanyaan interview dengan jujur yang sesuai dengan kemampuanmu, tidak perlu melebih-lebihkan hanya untuk terlihat menarik. Yakinlah dengan jujur, kamu akan mendapat pekerjaan yang tepat.

Tampil percaya diri

Tetap tampil percaya diri dan tenang saat mendapat kesempatan interview, hal itu akan menambah kepercayaan interviewer dalam menilai tingkah laku kita, dan jangan lupa berdoa.

Itulah beberapa tips yang melamar pekerjaan yang dapat kamu coba, terus perbanyak pengalaman dan relasimu agar dapat memperluas wawasanmu. Meskipun saat ini kamu masih mencoba melamar pekerjaan tetap semangat dan konsisten, jangan menyerah, dan tetap melangkah di jalan yang tepat.

Exit mobile version