Site icon Widi Utami

Wisata Malang Kids Friendly: Wishlist Liburan Akhir Tahun

Wisata Malang Kids Friendly Wishlist Liburan Akhir Tahun

Wisata Malang Kids Friendly Wishlist Liburan Akhir Tahun

Abah K mengabarkan jika awal Desember ada tugas ke Malang, aku dengan semangatnya membalas: bagaimana jika sekalian kita menikmati wisata Malang sebelum liburan akhir tahun? Maklum, kami keluarga yang tidak begitu suka bermacet ria. Memilih untuk liburan sebelum peak season. Menikmati destinasi wisata yang enggak begitu ramai. Awal Desember si K masih UAS, but aku sempat mewacanakan jika jadi ke Malang, maka aku ingin mengajukan ke kepala madrasah untuk mempercepat UAS si K. Wkwkwk, ngebet banget ya, Mak…

Malang adalah salah satu kota yang ingin kukunjungi sejak masih single. Dulu sempat berkunjung ke Malang saat study tour, namun hanya terbatas berkunjung ke kampus. Enggak ada acara mampir-mampir, padahal vibes Malang kerasa sejuk mirip Salatiga. So, wacana berkunjung ke Malang adalah salah satu wacana yang membuatku semangat untuk melalui hari-hari yang begitu menantang sebagai freelancer mom anak dua. Meski belum pasti apakah kami jadi berkunjung atau enggak, but, let we gom enggak ada salahnya untuk bikin wishlist destinasi liburan akhir tahun untuk keluarga si K yang sudah lama enggak liburan.

Contents

Wishlist Wisata Malang 1: Pantai Balekambang

Wishlist Wisata Malang 1 Pantai Balekambang

“Abah ke Jakarta nyari duwit, buat ke pantai.” cerita Hadam adik si K, saat ditanya orang-orang kemana abahnya pergi.

Setiap kali selesai video call Abahnya, Hada selalu bertanya, “Ibuk, nanti Hada ke pantai ya, kalau abah pulang.”

Pantai ternyata sangat mengesankan untuk Hada. Rasanya belum liburan jika belum ke pantai. Maka, wishlist pertama yang kucatat untuk liburan ke Malang adalah pantai Balekambang. Hi, Kids, its for youuu. Saat kami liburan ke Parangtritis Jogja memang sangat mengesankan untuk anak-anak. Kami glundang-glundung di pasir, menikmati ombak dan pasir bersama-sama. Hal yang dulu belum kami rasakan karena keterbatasan motor untuk membawa baju ganti, jadi yang terjun ke ombak selalu salah satu diantara kami.

Agenda ke Pantai Balekambang ga jauh-jauh dari main pasir dan ombak. Sepertinya akan sangat seru jika membawa alat untuk bermain pasir. Aku juga berencana untuk mencoba menyeberang ke pulau. Sempat kepikiran untuk mencari resort di sekitar pantai Balekambang, tetapi mungkin harus mengecek prediksi cuaca dan kondisi sekitar pantai di BMKG biar enggak kecele.

 

Wishlist Wisata Malang 2: Jatim Park 2

Anak-anak menyukai dunia binatang, orang tuanya menyukai wisata alam. Jatim Park 2 yang di dalamnya ada Batu Secret Zoo menjadi wishlist wisata Malang kedua. Kami pengen mengenalkan beragam hewan langka ke anak-anak yang selama ini dikenalnya lewat buku dan video youtube.

Jatim Park mempunyai luas lahan 17 ha dengan 300 spesies. Beberapa orang menyarankan agar berangkat ke Batu Secret Zoo sejak dibuka jam 9.30 teng agar bisa menikmati dengan puas. Kayaknya butuh waktu seharian disini dan harus mindfull enggak terburu-buru agar bisa menjadi kenangan yang tak terlupakan untuk anak.

Wishlist Wisata Malang 3: Musium Angkut

Angkutan mempunyai sejarah yang sangat panjang. Beberapa angkutan di masa lalu sudah tidak bisa dijumpai sehari-hari. Si K pernah bertanya, “Ibu, pas Ibu kecil, mobilnya kayak apa?” Musium Angkut Malang menjadi salah satu wishlist karena aku terus terngiang-ngiang pertanyaan si K tentang segala hal di saat Ibu masih kecil, termasuk diantaranya perkara angkutan. Kayaknya bakal seru mengenalkan anak-anak dengan angkutan kuno, termasuk di dalamnya tentang kereta kencana yang mengantarkan raja-raja dengan jarak yang jauh, bagi si K, thats so imposible!

 

Berburu Tiket Pesawat untuk Liburan Akhir Tahun

Liburan akhir tahun akan menjadi peak season yang ditandai dengan harga tiket pesawat melambung, namun hal itu tidak akan menjadi masalah jika kita punya perencanaan liburan yang matang. Berburu tiket pesawat jauh-jauh hari, lebih bagus lagi jika kita pinter berburu promo. BRImo, aplikasi andalan BRI yang bisa didownload di apps tore dan playstore, sudah tersedia pemesanan tiket pesawat dengan langkah yang sangat mudah dan promo menarik.

Di #BRImo kita bisa pesan tiket pesawat dengan mudah dan #BerlimpahHadiah. Dalam satu aplikasi kita bisa memesan beragam keperluan liburan, dari sekedar membayar jajan menggunakan QRIS hingga memesan tiket pesawat. #BRImoMudahSerbaBisa mempermudah liburan kita dan save energy untuk mengurus segala keperluan liburan hanya dengan satu aplikasi sehingga kita bisa liburan dengan lebih mindfull.

BRI sedang melimpah promo dengan #BRImoFSTVL yang merupakan program undian berhadiah sebagai penghargaan kepada pelanggan atas loyalitasnya. Program ini merupakan undiang berhadiah berdasarkan kategori rata-rata saldo nasabah BRI. Enggak hanya undian, #BRImoFSTVL juga ada program Direct Gift Redeem BRIPoin dalam setiap transaksi yang kita lakukan dan kita bisa menukar poinnya dengan beragam promo.

Enggak tanggung-tanggung lho hadiah BRImo FSTVL, dari 100.000 hadiah langsung hingga undian berhadiah BMW 520i M Sport, Hyundai Creta Alpha dan kendaraan Vespa Primavera. Masih belum cukup? Masih ada hadiah mingguan Friday Deals! Sayang banget jika dilewatkan, buruan download dan tingkatkan transaksi agar ikut kecipratan hoki di BRImo FSTVL.

 

 

Exit mobile version