Site icon Widi Utami

Tips and Trik Menata Kamar Mandi Minimalis Agar Terlihat Lebih Luas dan Rapi

Tips and Trik Menata Kamar Mandi Minimalis Agar Terlihat Lebih Luas dan Rapi 1

Memiliki kamar mandi yang terbatas biasanya di bangun dengan tipe rumah yang minimlais. Namun ada juga orang yang lebih memilih membangun kamar mandi minimalis di rumahnya karena alasan lebih menyukai desain seperti itu dibanding kamar mandi yang lebih luas. Kamar mandi yang minimalis bukan berarti kamu tidak bisa mempunyai kamar mandi yang rapi dan nyaman. Tapi kamu bisa menata kamar mandi minimalis dengan mengikuti tips and trik agar terlihat lebih luas dan rapi. Bagi kamu yang kebingungan dalam membangun sebuah kamar mandi minimalis, maka disini kami akan membantu kamu dengan membagikan beberapa informasi mengenai tata cara membuat kamar mandi minimalis terlihat luas dan rapi berikut ini.

Contents

1. Gunakan Shower untuk Menghemat Ruang

Shower untuk Menghemat Ruang, sumber: Pinterest.com

Penggunaan bathtub atau bak mandi biasanya dapat membuat kamar mandi minimalis jadi terlihat sempit dan tidak luas. Salah satu solusi agar kamar mandi mungil tampak lebih luas adalah dengan menggunakan shower. Kamu hanya tinggal menggantungkannya di dinding kamar mandi dan beri sedikit ruang untuk mandi. Penggunaan shower juga bisa membantu kamu dalam membersihkan kamar mandi jadi lebih mudah lho, guys.

2. Pasang Cermin Berukuran Besar

Cermin Berukuran Besar, sumber: pinterest.com

Ini merupakan salah satu cara efektif dan sering dilakukan banyak orang untuk membuat ruangan terbatas jadi tampak luas, termasuk kamar mandi. Cermin dapat memberikan kesan ruangan yang sempit terlihat lebih luas. Oleh karena itu, pasanglah cermin berukuran besar agar ruang kamar mandi mungil milikmu terkesan lebih luas. Kamu bisa memasangnya di depan kran wastafel. Pastikan ukuran cermin tersebut seimbang dengan ukuran wastafel dan ruang kamar mandi minimalis kamu.

3. Meletakkan Peralatan di Rak Dinding Kamar Mandi

Rak Dinding Kamar Mandi, sumber: pinterest.com

Cara selanjutnya yang bisa kamu coba untuk menjadikan kamar mandi mungil tampak lebih luas adalah dengan mengandalkan rak dinding sebagai tempat penyimpanan peralatan mandi milikmu. Kamu dapat meletakkan berbagai macam barang di rak dinding tersebut seperti alat cukur, cadangan sabun dan shampo, gunting dan kebutuhan lainnya.

4. Gantung Perlengkapan Mandi

Gantung Perlengkapan Mandi, sumber: pinterest.com

Biasanya sebagian orang suka meletakkan handuk yang habis digunakan ke sembarang tempat. Padahal ini bisa membuat kamar mandi terlihat berantakan dan sempit. Apalagi ruang kamar mandi yang terbatas karena ini bisa membuat kamar mandi tersebut terkesan penuh. Untuk itu, lebih baik kamu meletakkan perlengkapan-perlengkapan mandi dengan cara digantung di dinding agar kamar mandi tidak terlihat sempit dan terasa nyaman.

5. Pilih Perabotan dengan Gaya Minimalis

Perabotan Gaya Minimalis, sumber: pinterest.com

Menggunakan perabotan berukuran besar di kamar mandi minimalis bisa membuat kamar mandi tersebut tampak sempit dan penuh. Untuk menciptakan kamar mandi minimalis yang luas tentunya kamu harus menggunakan perabotan dengan gaya minimalis. Dengan begitu kamar mandi mungil milik kamu pun akan terkesan lebih luas dan juga rapi.

6. Tambahkan Dekorasi Sebagai Hiasan

Tambahkan Dekorasi sebagai Hiasan, sumber: pinterest.com

Memiliki kamar mandi yang minimalis bukan berarti kamu tidak bisa menambahkan berbagai macam dekorasi lucu disana. Kamu tetap bisa menciptakan kamar mandi minimalis yang indah dan modern. Mungkin kamu bisa menambahkan dekorasi semacam tanaman hias kecil di atas toilet ataupun di rak dinding kamar mandi. Selain membuat suasana kamar mandi tampak indah, ini juga bisa membuat kamar mandi terasa asri dan nyaman. Pilihlah tanaman hias yang mudah dalam perawatannya seperti kaktus, lidah buaya dan tanaman lainnya.
Dengan tips and trik di atas, maka kamar mandi minimalis milikmu pun akan terlihat lebih luas dan rapi. Yang terpenting jangan terlalu banyak menggunakan warna dan motif karena ini akan membuat kamar mandi terkesan sempit dan penuh. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi para pembaca semua.

Exit mobile version