Site icon Widi Utami

Pemilik Tubuh Plus Size Juga Tetap Bisa Tampil Gaya dengan Memilih Atasan Wanita yang Tepat

Pemilik Tubuh Plus Size Juga Tetap Bisa Tampil Gaya dengan Memilih Atasan Wanita yang Tepat

Pemilik Tubuh Plus Size Juga Tetap Bisa Tampil Gaya dengan Memilih Atasan Wanita yang Tepat

Atasan wanita menjadi PR tersendiri bagi mereka yang memiliki berat badan berlebih. Berat badan memang kerap kali jadi kendala dalam memilih item fashion yang akan digunakan. Banyak wanita yang merasa kurang percaya diri dengan berat adanya yang berlebih. Memiliki tubuh yang plus size memang membuat Anda menjadi kesulitan dalam memilih fashion atasan yang tepat. Karena tak hanya ukurannya saja yang jarang, melainkan ada beberapa model yang pada dasarnya memang kurang cocok digunakan oleh wanita-wanita yang gemuk, karena tampak aneh

Namun jangan khawatir karena memang perkembangan fashion menjadi cukup pesat beberapa waktu belakangan ini. Banyak para desainer yang tak hanya membuat atasan wanita untuk pemilik tubuh ideal saja, melainkan juga bagi kalangan pemilik tubuh plus size. Namun tetap saja penting bagi Anda untuk tetap selektif dalam memilihnya di pasaran, sehingga nantinya tidak kecewa. Mengingat belum tentu semuanya nanti akan cocok digunakan oleh setiap orang.

Berikut ini tips memilih baju atasan yang tepat untuk wanita pemilik tubuh plus size, yaitu:

Contents

Pahami bentuk tubuh terlebih dahulu.

Meskipun sama-sama gemuk, namun pada dasarnya setiap orang punya bentuk tubuh yang berbeda-beda, misalnya ada yang bentuk tubuhnya seperti buah apel, yaitu besar di bagian atas, kemudian juga ada yang bentuk tubuhnya mirip seperti buah pir yang gemuk di bagian bawah. Hal ini akan menentukan model atasan seperti apa yang cocok digunakan.

Warna cerah akan membuat Anda tampak lebih segar.

Banyak wanita berbadan plus size yang enggan menggunakan warna cerah karena akan memberikan kesan yang lebih gemuk. Padahal sebenarnya tidak semuanya. Beberapa warna cerah justru akan memberikan kesan yang segar ketika dipandang. Anda dapat mengkombinasikannya dengan bawahan yang punya warna gelap, sehingga tetap terlihat ramping nantinya.

Hindari pakaian dengan bahan streech atau ketat.

Jika ingin tampil mempesona atau lebih gaya sebaiknya pemilik tubuh plus size harus menghindari pakaian yang punya bahan ketat. Karena menampilkan lekuk badan yang plus size, jadi tampak semakin gemuk. Selain itu model semacam ini juga kurang nyaman digunakan oleh pemilik tubuh yang gemuk.

Jangan menggunakan pakaian dengan bahan yang tidak bagus atau kurang berkualitas.

Pemilihan bahan dari pakaian tersebut juga tak kalah penting. Apalagi memang tidak semuanya punya kualitas yang bagus. Bahan yang tidak berkualitas biasanya akan tampak kaku. Sehingga akan memberikan kesan tubuh yang tampak besar ketika sedang menggunakannya. Tentu tidak nyaman bukan.

Coba gunakan model baby doll.

Model pakaian yang satu ini akan memberikan kesan lekukan pinggang, sehingga akan membuat bentuk tubuh Anda juga jadi lebih tampak disini. Memberikan kesan tubuh yang berlekuk atau tidak semuanya datar dan gemuk.

Pemilihan pakaian yang tepat memang akan mencerminkan penampilan Anda, untuk itu harus benar-benar berhati-hati dalam memilih busana yang akan digunakan. Apalagi pada pemilik tubuh plus size, dimana tidak semua model pakaian akan cocok digunakan.

Belanja item fashion koleksi terbaru branded kini makin mudah dengan menggunakan aplikasi ZALORA, apalagi jelas Desember ini ada banyak promo istimewa yang mereka tawarkan, sehingga memungkinkan belanja puas dengan harga yang lebih hemat. Pakaian-pakaian plus size juga ada disana dengan berbagai model terbaru, sehingga akan cocok untuk Anda jadikan sebagai pilihan. Jadi langsung saja cek di aplikasi resmi ZALORA. Temukan berbagai penawaran menarik untuk Anda.

Exit mobile version