Site icon Widi Utami

Jadwal Samsat Keliling Salatiga 2022, Bayar Pajak Motor Enggak Lagi Ribet

Jadwal Samsat Keliling Salatiga 2022, Bayar Pajak Motor Enggak Lagi Ribet 2

Paling males bayar pajak motor karena antri. Apalagi jika jam kerja, rasanya males ngantri cuma untuk bayar pajak motor. Senangnya, di Salatiga sudah ada samsat keliling yang melayani pembayaran pajak kendaraan bermotor tanpa harus antri di Samsat Salatiga. Jadwal Samsat Keliling Salatiga termasuk panjang dengan titik lokasi yang beragam. Kita bisa memilih yang terdekat dengan rumah atau tempat kerja.

Jadwal Samsat Keliling Salatiga Terbaru 2022

Jadwal Samsat Keliling Salatiga di blog ini insyaAllah akan diperbaharui terus-menerus. Berikut adalah jadwal samsat keliling Salatiga terbaru 2022 yang aku dapatkan dari laman resmi samsat Salatiga. Samsat Salatiga di semua titik, beroperasi dari pukul 09.00 s.d 11.00. Sementara di PT SCI, Samsat keliling beroperasi pukul 11.00 s.d 13.00, enak, ya, bisa bayar pajak kendaraan saat jam istirahat.

Jadwal Samsat Keliling Salatiga Terbaru 2022

Senin: SD Lab Cungkup dan Exit Tol Salatiga di Tingkir.

Selasa: Pasar Raya II dan Pasar Krenceng

Rabu: Terminal Tingkir dan Halaman PT SCI

Kamis: Pasar Raya I dan SD Lab Cungkup

Jum’at: Kelurahan Kutowinangun Lor (Gedung IPHI) dan AE KOI

Sabtu: Depan Ramayana

Exit mobile version