Site icon Widi Utami

Groceries Store : Sayurbox Banyak Promonya, Buruan!

Groceries Store SayurBox

Groceries Store SayurBox

Siapa sih yang tidak suka belanja? Pasti semua orang senang banget habisin sebagian waktu luangnya untuk belanja. Rasanya dengan berbelanja mereka bisa mengobati rasa lelah usai kerja seharian atau dengan belanja mereka bisa merasakan kepuasan batin tersendiri.

Namun, kegiatan belanja seringkali terkendala oleh masalah harga. Harga yang terlalu tinggi sering membuat orang tak jadi beli. Selain itu, terkadang toko juga tidak melayani tawar menawar harga sehingga mereka lebih senang belanja di toko yang sudah di bandrol harganya.

Apabila sebuah toko mengadakan diskon, mungkin sudah menjadi incaran semua orang. Diskon adalah potongan harga yang diberikan khusus setiap pembelian dengan syarat tertentu. Tak heran jika mereka akan berbondong-bondong mengambil diskon tersebut.

Namun kini sudah ada groceries store yang memudahkan dalam belanja. Salah satu yang sedang hits yaitu platform Sayurbox.com, dimana aplikasi ini menawarkan banyak promo menarik yang wajib anda kepoin.

Sayurbox.com menjual berbagai kebutuhan pokok seperti sayur, daging, buah, tahu tempe, susu, dan lainnya serta menjual kebutuhan rumah tangga seperti detergen, anti nyamuk, pembersih wc dan sebagainya. Tak hanya di toko offline, di groceries store seperti sayurbox ini juga menawarkan banyak sekali promo menarik. Tentunya murah meriah dan kece abis

Apa aja sih promo di SayurBox itu? Simak penjelasan berikut ini:

Banyak orang enggan belanja online karena takut dikenakan biaya ongkir yang justru lebih mahal daripada harga barang yang dibeli. Seperti total belanjanya Rp 20.000 tapi biaya ongkirnya bisa mencapai Rp 40.000. sangat tidak worth it sekali bukan?

Nah jangan khawatir, di sini anda promo gratis ongkir dengan syarat tertentu. Adapun syaratnya adalah minimal belanja Rp 50.000 maka biaya ongkir kemanapun menjadi gratis alias nol rupiah.

Seseorang akan lebih banyak memborong belanjaan ketika sedang banyak diskon yang diberikan oleh toko tertentu. Biasanya toko offline mengadakan event diskon pada hari tertentu saja tapi tidak dengan Sayurbox.com yang selalu mengadakan promo setiap harinya.

Promo tersebut bisa anda cek di tampilan menu dengan keterangan “spesial hari ini”. Klik menu tersebut dan lihatlah produk apa saja yang sedang diskon. Diskon dilakukan mulai 20% sampai 55% dari harga normal.

Misal sayur sawi sedang promo 20% dari harga normal Rp 20.000/kg, maka setelah dipotong diskon harganya hanya tinggal Rp 16.000. walaupun hanya dipotong Rp 4.000 namun itu sangat lumayan sekali untuk menghemat biaya pengeluaran belanja anda.

Setiap ada peringatan hari besar biasanya groceries store khususnya sayurbox.com akan turut memperingati dengan mengadakan diskon atau promo. Promo tersebut diantaranya adalah promo Idul Fitri, promo Idul Adha, dan hari besar lainnya.

Biasanya promo ini berlaku satu hari saja, hanya di hari tersebut. Jika anda belanja sebelum atau setelahnya, maka anda tidak akan menerima promo hari spesial. Namun anda bisa ambil promo hariannya.

Bila telah tiba tanggal cantik seperti tanggal 01-01, 22-02, 06-06 dan tanggal lainnya menjadi hari yang ditunggu untuk belanja barang promo alias borong. Yaps, di https://www.sayurbox.com/ sering mengadakan promo pada tanggal cantik tersebut, sehingga banyak yang menanti tanggal tersebut tiba. Potongan harganya pun kece banget, rasanya pengen beli semua.Ayo pakai aplikasi groceries store sayurbox.com. Selain banyak promonya produk yang dijual juga yang berkualitas tinggi. Sehingga tidak akan mengecewakan pembelinya. Selamat berbelanja.

NB : Promo bisa saja berubah – ubah sesuai dengan kebijakan dari pihak sayurbox.com.

Exit mobile version