Recycling sampah menjadi salah satu topik yang cukup serius. Salah satu pengenalan sampah ke anak adalah dengan Game Edukasi Sampah untuk anak. Edukasi sampah dan pengolahannya harus dikenalkan sejak dini untuk mengurangi volume sampah yang terbuang ke TPA. Overload sampah sudah terjadi di beberapa kota. Tahun 2020, Indonesia masuk dalam 5 besar negara penghasil sampah se DUNIA.
Sudah banyak cerita dampak TPA overload yang merugikan lingkungan sekitarnya. Belum hilang dalam ingatan kita tragedi meledaknya TPA Leuwigajah, Jawa Barat, yang menewaskan 157 orang. Kejadian 18 tahun silam terjadi pada dini hari akibat konsentrasi gas metana yang meningkat dan menyebabkan gunungan sampah setinggi 60 meter meledak dan ribaun ton sampah meluncur ke kampung di bawah Leuwigajah.
Sampah memang menjadi PR yang sangat serius. Jika kita mengabaikan pengolahan sampah, bumi akan keberatan dengan sampah yang menggunung dan kita akan mewariskan lingkungan yang tidak sehat kepada anak cucu. Kita tidak bisa meniadakan sampah sampai 0, namun kita bisa menerapkan 3R; Reduce, Reuse dan Recycle.
Reduce merupakan pengurangan penggunaan barang yang berpotensi untuk menambah sampah. Langkah-langkah yang perlu diambil antaralain mengurangi penggunaan kemasan sekali pakai, menggunakan kantong belanja sendiri setiap belanja ke pasar, membawa wadhah sendiri seperti botol minum, tempat makan, untuk mengurangi penggunaan plastik.
Reuse. Reuse merupakan menggunakan bahan atau barang berulang-ulang sesuai dengan fungsi awal barang. Penerapan reuse bisa dengan cara menggunakan isi ulang botol air minum, menyumbangkan barang-barang yang masih layak pakai.
Recycle. Recycle merupakan proses mendaur ulang sampah menjadi sesuatu yang baru. Mendaur ulang membutuhkan pemilahan sampah yang cukup teliti. Keberhasilan recycle sangat bergantung pada tahap pemilahan sampah. Tidak sedikit barang yang gagal di recycle karena tidak memenuhi standar daur ulang sampah lantaran tercampur dengan sampah organik yang membusuk.
Contents
3 Cara Edukasi Sampah kepada Anak
Anak-anak adalah peniru ulung. Membuang sampah pada tempatnya adalah kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh seorang anak. Sayangnya, untuk mengolah sampah tidak cukup dengan membuang sampah pada tempatnya. Anak-anak harus diajarkan prinsip 3R dan bagaimana treatmen awal pada sampah agar ia bisa didaur ulang.
Mengajak Anak Diskusi tentang Dampak Sampah
Aku selalu mengajak si K diskusi dengan isu-isu terkini. Salah satu isu yang kami bahas adalah isu global warming, dimana salah satu penyebabnya adalah sampah yang tidak terkendali. Membahas isu-isu tentang sampah akan membuat anak mempunyi pijakan yang kuat kenapa ia harus memilah sampah, membawa kantong belanja, membawa botol minum.
Menonton Film tentang Dampak TPA yang Overload Sampah
Film tentang sampah bisa menjadi pilihan untuk menemani waktu menonton bersama anak. Menonton film bersama anak adalah salah satu kegiatan berkesan untuk wetime. Cukup banyak pilihan film tentang sampah yang bisa ditonton bersama anak, diantaranya: The Tree of Life, Our Planet, dan a Plastic Ocean.
Game Edukasi Sampah
Aku bukan orang yang anti game. Anak-anak kuberi waktu untuk nge-game dan kuawasi sesuai dengan umurnya. Game edukasi sampah dari cullinaryschools.org merupakan salah satu game yang kurekomendasikan untuk anak. Game ini merupakan game recycling yang sangat asik dimainkan oleh anak di atas 6 tahun.
Game Tom and Jerry River Recycle
Game Tom and Jerry River Recycle adalah game memungut sampah di dalam sungai. Game ini memerintahkan pemain untuk mengambil sampah di sungai dan dilarang mengambil ikan yang ada di sungau. Game Tom and Jerry River Recycle mengajarkan anak ketepatan mengambil sampah dan kecekatan karena dibatasi oleh waktu. Setelah berhasil mengumpulkan sampah, game ini mengajak anak untuk mengolah sampah yang didapatkannya, apakah akan menjadi makanan ikan, tenaga baterai atau tenaga untuk menggunting sampah.
Game Twin the Bin
Game Twin the Bin merupakan game untuk mengenalkan pengelompokan sampah kepada anak. Game ini meminta anak mengumpulkan sampah sesuai perintahnya, apakah berupa sampah kertas, sampah plastik, organik ataukah sampah kaca. Pengelompokan sampah merupakan kunci sukses recycling sampah. Game Twin the Bin sangat direkomendasikan untuk mengenalkan macam-macam sampah dan kemana ia harus membuangnya.
***
Memang tidak mudah untuk mencapai zero waste, tetapi setidaknya kita sudah iktiar semampu kita untuk less waste dan menjaga bumi dari kerusakan karena tangan manusia.