Site icon Widi Utami

5 Kata-kata Anniversary Pernikahan Islami

Kata-kata Anniversary Pernikahan Islami

Kata-kata Anniversary Pernikahan Islami

Anniversary menjadi tonggak flashback pasangan suami-istri jika sudah melewati tantangan pernikahan bersama. Kata-kata anniversary pernikahan islami akan menjadi kado indah untuk pasangan, menumbuhkan kembali cinta diantaranya.

Menikah tidak mudah. Sungguh. Ada dua kepala dengan latar belakang keluarga, pendidikan dan pengalaman yang berbeda, membawa dua keluarga dan dua circle  yang seringkali bertolak belakang. Tidak heran jika ibadah pernikahan adalah ibadah dengan pahala luber-luber, sejalan dengan tantangannya yang datang dari berbagai sisi.

Contents

Kata-kata Anniversay Pernikahan Islami untuk Suami

Aku tidak sempurna, kau ada untuk melengkapi. Hadirmu kadang menjadi pemantik amarah, tetapi seringkali kau datang bak embun di pagi hari; menyejukkan. Aku sadar jika aku belum sepenuhnya menjadi istri yang shalihah, tetapi cinta dan doa tulusmu membuatku tak lelah untuk berproses menuju kesana.

Jazakumullah atas tahun-tahun yang telah terlewati, atas kasih sayang dan doa-doamu yang tulus untukku. Semoga pernikahan kita senantiasa sakinnah, mawadah dan selalu diliputi rahmah. Bersama dalam ta’at kepada-Nya. Sehidup-sesurga.

Kata-kata Anniversary Pernikahan Islami untuk Istri yang Sedang Repot Mengasuh Anak Balita

Kutahu waktu kita tidak seperti dulu. Kausibuk dengan anak-anak kita, aku sibuk mengumpulkan keping demi keping untuk masa depan keluarga kita. Tetapi, usah kaukhawatir, istriku… aku tahu cintamu untukku masih tetap utuh tak berkurang sebulir pun.

Kaurelakan wakumu untuk membersamai malaikat kecil kita, tak peduli selarut apapun mereka membutuhkanmu, kau tetap setia. Terimakasih istriku, untuk hari-hari yang telah kita lalui bersama. Semoga peluhmu membersaimaiku dan anak-anak kita, berbalas berkali lipat untukmu.

Teriring doa terkhusus untukmu, semoga kita senantiasa saling menggenggam dalam takwa kepada-Nya. Sehidup-sesurga.

Kata-kata Anniversary Pernikahan Islami untuk Pasangan yang Telah Menikah Bertahun-tahun

Tahun demi tahun, masa demi masa, kita lewati bersama. Babak-babak drama menghantam dari segala arah, kautetap setia, bertahan di sisiku. Menggenggam tanganku. Menguatkan langkahku. Tersenyum untukku meski segetir apapun kenyataan yang sedang kita hadapi bersama.

Istriku, terimakasih untuk selalu bersama dalam takwa. Menjadi pengingat setiaku agar aku tidak pernah melupakan-Nya. Menjadi partner terbaikku untuk melewati satu demi satu tantangan drai Robbuna, demi meraih ridho-Nya.

Kiranya Robbuna Melimpahkan berkah di sisa usia kita. Semoga kita tetap selalu menjadi teman setia untuk meraih ridho-Nya.

Kata-kata Anniversary Pernikahan Islami untuk Pasangan yang Sedang Melewati Badai Ujian

Aku tidak tahu hikmah apa yang Robbuna Sembunyikan dari ujian saat ini. Hari-hari yang telah kita lewati bersama meyakinkanku jika kita mampu melewati badai kali ini. Dear kamu, tetaplah kuat, tetaplah setia di sampingku, Semoga Badai kali ini semakin mendekatkan kita ke dalam takwa kepada yang Maha Kuasa.

Semoga keluarga kita senantiasa berada dalam lindungan-Nya. Ia yang Maha Penggenggam hati yang mudah terombang-ambing, kepada-Nya pula lah kutitipkan segala doa dan harap.

Kata-kata Anniversary Pernikahan Islami untuk Pasangan yang Sedang Sakit

Mungkin belakangan terasa berat, ya. Tetaplah di sisiku, menggenggam tanganku, kita lewati ujian ini bersama-sama. Jika sakit bisa dipindah, mungkin aku akan memintanya agar kautaklagi menderita. Bisaku hanya mendoakan dan mengupayakan yang terbaik untukmu.

Tetaplah di sisiku, genggam tanganku. Apapun yang sedang kita hadapi, hatiku selalu untukmu. Setia mengurimkan doa-doa kepada Robbuna. Terimakasih sudah menemani hari-hariku, semoga kita senantiasa melangkah bersama dalam takwa kepada-Nya, sehidup sesurga.

 

 

 

Exit mobile version